Introduction

Jumat, 23 Desember 2011
Assalaamu’alaikum......

Sebelumnya, perkenalkan nama saya: Lulu Fajar Ramadhan, selaku pengurus dan pengelola blog sederhana ini yang berfungsi sebagai newsletter personal yang ditujukan untuk dikonsumsi bagi anda selaku pembaca. Blog ini juga bersifat non profit, ANTI-COPYRIGHT, dan insya Allah bisa memberi manfaat kepada pembacanya.
Pada blog sederhana ini terdapat beberapa poin penting, diantaranya:
1.   Pada blog ini, terdapat pembagian kategori jenis postinga yang diupload beserta cakupan batasan pembahasannya.
  • Home: menampilkan seluruh postingan tanpa memperhatikan jenis kategori
  • Islam: menampilkan postingan yang berkaitan dengan aqidah, ibadah, mu’amalah, dan tsaqafah
  • Pemikiran: menampilkan postingan yang berkaitan dengan isme-isme yang sedang berkembang, misalnya seperti ghazwul fikri, sekularisme, liberalisme, dan isme-isme lainnya
  • Pendidikan: menampilkan postingan yang berkaitan dengan pendidikan, mahasiswa, kuliah, dan dunia pendidikan lainnya
  • Sharing: menampilkan postingan pilihan yang cukup bermanfaat untuk dikonsumsi secara umum yang berasala dari seminar, diskusi, dan lain-lain.
  • Features: menampilkan postingan yang mencakup tulisan-tulisan ringan ana yang tidak kadaluarsa oleh waktu, sehingga bisa dikonsumsi untuk kapan saja.
  • Personal: menampilkan tulisan-tulisan yang bersifat personal yang sekiranya mungkin memiliki hikmah yang bisa diambil oleh pembaca, juga bisa berisi puisi, dan tulisan gak jelas dari saya sendiri.
2.  Untuk mengenal tentang admin blog ini secara lebih jauh bisa diklik disini. Dan untuk berteman dengan admin via facebook, bisa diklik disini, atau via twitter dengan akun @elfaakir.
3.      Jika anda membutuhkan postingan yang telah diupload ke blog ini dalam ekstensi pdf atau doc, bisa langsung saja mengirim email ke fajar.ramadhan1412@yahoo.com dengan mencantumkan judul yang dibutuhkan.
4.  Jika anda mengambil rujukan dalam membuat tugas, artikel, makalah, karya tulis, atau keperluan jurnalistik lainnya, silakan dicantumkan pula sumber tempat anda mengambil rujukan tersebut untuk keperluan daftar pustaka anda.
5.      Selamat menikmati media sharing sederhana ini, semoga ada manfaat yang bisa diambil, dan mohon untuk memberikan feedback kepada penulis melalui fasilitas komentar yang tersedia untuk skill kepenulisan saya yang lebih baik di kemudian hari.
6.      Jika ada keluhan, saran, pertanyaan, masukan, kritik, dan hal lainnya, bisa mengirimkan
    email ke fajar.ramadhan1412@yahoo.com  . Tapi jika dirasa memberikan manfaat, silakan disebarkan ilmunya kepada orang lain, semoga menjadi suatu ladang amal shalih.

Mudah-mudahan Allah mempertemukan kita di dunia dan di surga-Nya kelak.

ربي زدنى علما و ارزقنى فحما
اللهم ارنا الحق حقا و ارزقنا اتباعه و ارنا الباطل باطلا وارزقنا اجتنابه

Pesan dan simbol 666 dalam manga NARUTO

Senin, 12 Desember 2011
Sekilas tentang manga Naruto
Naruto adalah manga dan anime karya Masashi Kishimoto. Manga Naruto bercerita seputar kehidupan tokoh utamanya, Naruto Uzumaki, seorang ninja remaja yang berisik, hiperaktif, dan ambisius; dan petualangannya dalam mewujudkan keinginan untuk mendapatkan gelar Hokage, ninja terkuat di desanya.
Manga Naruto pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha pada tahun 1999 dalam edisi ke 43 majalah Shonen Jump. Di Indonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo. Popularitas dan panjang seri Naruto sendiri (terutama di Jepang) menyaingi Dragon Ball karya Akira Toriyama, sedangkan serial anime Naruto, diproduksi oleh Studio Pierrot dan Aniplex, disiarkan secara perdana di Jepang oleh jaringan TV Tokyo dan juga oleh jaringan televisi satelit khusus anime, Animax, pada 3 Oktober 2002 sampai sekarang. Seri pertama terdiri atas 9 musim. Musim pertama dari seri kedua mulai ditayangkan pada tanggal 15 Februari 2007.
Tentang Masashi Kishimoto, pencipta manga Naruto
Masashi Kishimoto (岸本斉史 — Kishimoto Masashi; lahir di Prefektur Okayama, Jepang, 8 November 1974; umur 36 tahun) adalah seorang mangaka Jepang. Masashi Kishimoto mulai mengembangkan bakatnya akan menggambar semenjak usia SD. Masashi Kishimoto menjadi mangaka terkenal semenjak karyanya, Naruto sukses besar baik di Jepang sendiri ataupun di negara-negara lain. Pada tahun 1999 Naruto pertama kali dipublikasikan di Shounen jump membuat Kishimoto menerima penghargaan hop step. Saudara kembar Masashi Kishimoto, Seishi Kishimoto juga merupakan seniman manga dengan karyanya yang terkenal 666 Satan
Komik Satan 666 Seishi Kishimoto
Copyright @ 2013 elfaakir 23. Designed by Templateism | MyBloggerLab

About Metro

Follow us on Facebook